Foto: Suasana Diskusi
PALI, GalihInfo - Ikatan Cendikiawan Muslim Se- Indonesia (ICMI) Orda Sumatera Selatan menggelar Silaturahmi pra Muswil Ke-7, di Guest House Bupati Kabupaten PALI. selasa (1/3/2022) malam.
Dalam kegiatan Silaturahmi ICMI itu mengangkat tema "Optimalisasi Peran ICMI Dalam Membangun Daerah Di Sumatera Selatan".
Ketua ICMI Orwil Sumsel Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, MSCE, IPU yang di sampaikan Sekretaris ICMI Orwil Sumsel Ir. H. Heri Amalindo, MM mengatakan sesuai dengan tema kita Optimalisasi dalam membangun Daerah dengan itu kita harus mempererat silaturahmi kita untuk menimbulkan ide yang baik.
"Ya, kegiatan silaturahmi seperti ini merupakan kegiatan yang positif, mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan agar kita bisa mendorong pemerintah Provinsi Sumsel untuk lebih baik lagi." ungkap Pria yang kesehariannya sebagai Bupati Kabupaten PALI itu.
Tampak hadir dalam kegiatan itu yakni Ketua MUI Kabupaten PALI H. Mukni Zain, Wakil Ketua DPRD PALI M. Budi Hoiru, SH.I, Pengurus ICMI Se-Sumsel dan Tokoh Agama.
Kegiatan itu dilanjutkan diskusi. (Red).