Jaga Keamanan, Jajaran Polsek Talang Ubi Gelar Razia

Header Menu


Gambar atas HPN

Gambar atas HPN

Jaga Keamanan, Jajaran Polsek Talang Ubi Gelar Razia

Minggu, 04 Juni 2023

 





PALI, Galih Info -  Jajaran Polres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) melalui Polsek Talang Ubi melaksanakan Kegiatan KRYD (Razia terpadu) dalam Pencegahan Pekat, 3C (Curat, Curas dan Curanmor) dan Gangguan Kamtibmas Lainnya  pada sabtu pukul 20:30 wib (03/Juni/2023) malam.


Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, MH, melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol A Darmawan SH mengatakan kegiatan KYRD ini dilakukan dengan pola patroli dalam melakukan pencegahan Pekat 3c dan gangguan Kamtibmas


"Setelah dilakukan apel kesiap siagaan langsung dilaksanakan KRYD  berupa patroli dan razia di depan mako Polsek Talang Ubi dengan sasaran 3c (curat,curas dan curanmor) serta narkoba serta tindak pidana lainnya"ujarnya


Adapun hasil KRYD malam ini kapolsek talang ubi A Dermawan SH mengatakan"Tidak ditemukan adanya pelanggaran maupun tindak pidana lainnya, sedangkan untuk lalu lintas terutama R2 yang tidak menggunakan penerangan lampu dan berboncengan lebih dari 2 (dua) diberikan himbauan untuk melengkapi kelengkapan kendaraan R2 serta memberi peringatan kepada pengendara sepeda motor yang memakai knalpot brong (Racing),"jelasnya


Adapun personil yang melaksanakan KRYD yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Talang Ubi KOMPOL A. DARMAWAN. SH dengan anggota ,AIPTU  SUMARYONO, SH (PAwas), AIPDA M. JOKO ( KA SPK), AIPDA PARYANTO, BRIPKA RINO WINARNO, SH, BRIGPOL RANGGA SUTEJA ,BRIPTU AGUNG MAHA PUTRA, BRIPTU AKIRAS M.O, BRIPTU IRHAS. (Ril)